Semua orang tua tentu saja ingin selalu mendukung kesehatan anak-anak dan salah satu cara terpenting untuk melakukannya yaitu dengan memastikan anak mengkonsumsi makanan yang kaya akan nutrisi terutama untuk menjaga kesehatan usus anak. Terlebih tubuh kita merupakan rumah bagi miliaran organisme seperti bakteri, jamur, dan ragi. Sebagian besar organisme ini ada juga yang tidak berbahaya dan banyak yang membantu tubuh bekerja dengan baik, organisme itu disebut mikrobioma. Mikrobioma ini terdiri dari bakteri "baik" dan "jahat". Istilah bakteri “jahat” biasanya identik dengan virus dan bakteri penyebab penyakit. Adapun istilah bakteri “baik” biasanya identik dengan bakteri yang kehadirannya dapat memberikan manfaat untuk kesehatan tubuh manusia atau biasa dikenal dengan dengan “Probiotik”.
Baca Juga: Prebiotik & Probiotik
Memiliki kedua jenis bakteri “jahat” dan “baik” merupakan hal yang normal. Hanya saja jangan biarkan dan anggap remeh bakteri "jahat". Kuncinya adalah rasio perbandingan bakteri “baik” dan “jahat” yang ada. Jika jumlah bakteri baik dan buruk di dalam tubuh manusia tidak seimbang maka terjadilah gangguan sistem pencernaan yang erat kaitannya dengan sistem kekebalan tubuh. Ketidakseimbangan bakteri dikenal dengan istilah dysbiosis. Maka dari itu, penting sekali membiasakan anak untuk mengkonsumsi makanan ataupun minuman yang mengandung probiotik. Lalu apa saja manfaat lain probiotik untuk kesehatan anak?
1. Untuk meningkatkan kesehatan saluran cerna anak
Anak masih terus berada dalam fase pertumbuhan. Oleh karena itu sangat penting mereka mencerna makanan dan menyerap nutrisi dengan baik. Bahkan probiotik dapat membantu melawan bakteri jahat penyebab diare saluran pencernaan, membantu mengobati penyakit radang usus dan mencegah sembelit.
2. Mendukung kesehatan kekebalan tubuh.
Sekitar 70% sistem kekebalan kita berada di usus lho guys! Makanya kita wajib memastikan saluran cerna kita dalam kondisi yang sehat agar nutrisi pada makanan yang kita konsumsi dapat terserap secara optimal dan membuat daya tahan tubuh akan semakin kuat.
3. Memperbaiki suasana hati
Probiotik mungkin dapat membantu dengan memodulasi suasana hati kita melalui koneksi otak dan mikrobioma dalam usus. Biasanya hal tersebut dikenal dengan istilah “Gut-Brain Axis”. Diperkirakan 90% hormon bahagia “serotonin” diproduksi di usus. Oleh karena itu, adanya bakteri probiotik dapat menjadi trigger untuk release hormon bahagia pada anak.
4. Membantu meningkatkan kesehatan kulit
Anak-anak sering mengalami masalah kulit seperti eksim. Probiotik dapat meningkatkan kesehatan kulit dengan mendukung lapisan usus yang sehat, meningkatkan kadar bakteri baik di usus, dan menenangkan peradangan pada kulit dari dalam.
Baca Juga: Probiotik Cuka Apel Untuk Perkuat Imunitas Tubuh Kamu!
Itu dia manfaat probiotik untuk kesehatan anak. Probiotik dapat kamu temui di berbagai macam jenis makanan fermentasi, salah satunya yaitu cuka apel.
Untuk informasi lebih lanjut hubungi :
WA : 08113692868
IG : @Dehealth_Supplies
Source :